Pages

Sabtu, 01 September 2012

Desa Turatea Timur Part 2

Selamat Malam...
Sebelum postingan ini, saya sempat memposting tentang info lokasi KKN saya, cek di sini. dan faktanya adalah: *Yang jarak posko saya dari jalan poros itu kurang lebih 3km memang benar, tapi kalau sering-sering di lewati tidak akan terasa jauhnya, apalagi pakai kendaraan, tapi parahnya saya pernah jalan kaki dari jalan poros sampai seperdua perjalanan ke posko, ini gara-gara pak supir Makassar-Jeneponto yang tidak mau mengantar masuk, padahal perjanjian diawal dia bersiap mengantar masuk, "uuh pak sopir kamu sudah berdosa"dan gara-gara kordes, saya sudah memutuskan jalan karena mikirnya "dari posko ke sini itu gak sampai setengah jam lah, paling lama 15 menit" tapi sampai 10 menit saya jalan, kordes tidak muncul-muncul juga, mana pulsa sudah sekarat juga, kanan kiri cuma sawah, tidak ada penjual pulsa, "mungkin pelan-pelan soalnya lagi puasa" *positifthinking* karena tidak kunjung datang saya tetap berjalan menyusuri jalan lingkungan pammenjengan sampai batas desa turatea, untung sore itu angin sepoi-sepoi dan sunset-nya indah sekali dan untungnya lagi saya tidak puasa --", dan.... ada 5 orang lewat, naik motor yang menawarkan diri untuk mengantar saya, oowwh NO, thanks. Mungkin karena khawatir salah satu teman posko calling juga, dengan perasaan emosi saya marah sama dia *maaf yah lisna* lisna yang notabene-nya orang panikan, dia buru-buru nelpon henry, dan akhirnya henry datang dengan terbahak-bahak -,,-. selanjutnya, *Disana dekat empang, kalau ini saya benar-benar tidak tahu, karena yang saya perhatikan tidak ada tanda-tanda empang, apalagi bau ikan, laut sih ada tapi jaraknya masih 6km. lanjut lagi, *Akses kesana via ojek, kalau yang ini memang benar, tapi karena kordes punya kendaraan yah minjam punya kordeslah, dan untungnya pak kepala desa punya koleksi kendaraan yang banyak, saya juga heran, ahh entahlah. next, *Airnya gak lancar, nah yang ini salah besar, malah airnya melimpah ruah, "gak tau juga kalau di rumah-rumah yang lain", tapi di posko saya airnya lancar, mandi malah 3 kali sehari, hahahha, mungkin desa Turatea airnya tidak lancar tapi Turatea pake Timur lancar kok. dan Alhamdulillah..
cuman banyak hal yang tidak bisa saya ceritakan di sini, terlalu privacy jadi yang ini kayaknya cukup menggambarkan bagaimana hidup saya di sana.


makasih
wulan
^^ 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Please Comment..!!

 

Blog Template by BloggerCandy.com